(BUKHARI – 81) : Telah menceritakan kepada kami Isma’il berkata, Telah menceritakan kepadaku Malik dari Ibnu Syihab dari ‘Isa bin Thalhah bin Ubaidillah dari Abdullah bin ‘Amru bin Al ‘Ash; bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam berdiri di Mina pada haji wada’ memberi kesempatan kepada manusia untuk bertanya kepada beliau. Lalu datanglah seseorang dan berkata: “Aku tidak menyadari, ternyata saat aku mencukur rambut aku belum menyembelih.” Maka Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Sembelihlah, tidak apa-apa” Kemudian datang orang lain dan berkata: “Aku tidak menyadari, ternyata ketika berkurban aku belum melempar (jumrah) “. Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “lemparlah dan tidak apa-apa”. Dan tidaklah Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam ditanya tentang sesuatu perkara sebelum dan sesudahnya kecuali beliau menjawab: “Lakukanlah dan tidak apa-apa”.
(BUKHARI – 82) : Telah menceritakan kepada kami Musa bin Isma’il berkata, Telah menceritakan kepada kami Wuhaib berkata, telah menceritakan kepada kami Ayyub dari ‘Ikrimah dari Ibnu ‘Abbas; bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam ditanya seseorang tentang haji yang dilakukannya, orang itu bertanya: “Aku menyembelih hewan sebelum aku melempar jumrah”. Beliau memberi isyarat dengan tangannya, yang maksudnya “tidak apa-apa”.”Dan aku mencukur sebelum menyembelih”. Beliau memberi isyarat dengan tangannya yang maksudnya “tidak apa-apa”.
(BUKHARI – 118) : Telah menceritakan kepada kami Hajjaj berkata, telah menceritakan kepada kami Syu’bah berkata, telah menceritakan kepadaku ‘Ali bin Mudrik dari Abu Zur’ah bin ‘Amru dari Jarir, bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda kepadanya saat beliau diminta untuk memberi nasihat kepada orang-orang waktu haji wada’ “Janganlah kalian kembali menjadi kafir, sehingga kalian saling membunuh satu sama lain.”
#Haji #haji wada #melempar jumrahdan qurban #membunuh #Mencukur rambut